Laporan Kegiatan

LAPORAN KEGIATAN HARI PANGAN SEDUNIA 2009 DI PAROKI SRAGEN

LAPORAN KEGIATAN TIM KERJA

1. Tim Kerja Seminar / Sarasehan

a.   Wedangan Patimura 2 (kerjasama dengan Tim Wedangan Patimura 2)

Hari, tanggal           :  Kamis, 15 Oktober 2009

Pukul                        : 19.00 WIB

Tempat                    :  Halaman Gereja Katolik SP. Maria di Fatima Sragen

Tema                       : “Pertanian Organik:

Pangan yang sehat & upaya melestarikan ciptaan.”.

Narasumber            :  Rm. Rosarius Sapto Nugroho, Pr

Peserta                   :  500 orang

Terdiri dari              :  Umat dari lingkungan-lingkungan se-paroki Sragen,

perwakilan paroki-paroki di Kevikepan Surakarta, peserta stand pameran, Penyuluh/Ketua Kelompok Tani/Pecinta Pertanian Organik se-Kabupaten Sragen dan undangan lainnya

b. Seminar Pangan

Hari, tanggal           : Jumat, 16 Oktober 2009

Pukul                        : 09.00 WIB

Tempat                    : Halaman Gereja Katolik SP. Maria di Fatima Sragen

Tema                       : Spiritualitas Hak Atas Pangan

Narasumber            : Rm. Gregorius Utomo, Pr

Keynote Speaker   : Bupati Sragen: H. Untung Wiyono

Sambutan oleh       : – Uskup Agung Semarang: Mgr. Ignatius Suharyo, Pr

– Vikep Surakarta: Rm. Ign. Djono Wasono, Pr

Peserta                   : 500 orang

Terdiri dari              :  Muspida Kabupaten Sragen, Umat dari lingkungan-lingkungan se-paroki Sragen, perwakilan paroki-paroki di Kevikepan Surakarta, peserta stand pameran, Penyuluh/Ketua Kelompok Tani/Pecinta Pertanian Organik se-Kabupaten Sragen dan undangan lainnya.

2. Tim Kerja Pameran

Mengkoordinir dan menata Stand Pameran. Menyiapkan dan membantu segala kebutuhan peserta Stand Pameran

Pelaksanaan :
Hari, tanggal     : Jumat, 16 Oktober 2009

Pukul                  : 09.00 WIB s/d 18.00 WIB

Tempat              : Jl. Patimura 2 Sragen

Peserta             : 41 stand pameran

3.  Tim Kerja Perlombaan

Mengkoordinir dan melaksanakan aneka Lomba dalam rangka Hari Pangan Sedunia di Paroki Sragen

a.   Lomba Memasak Organik

Hari, tanggal     : Minggu, 11 Oktober 2009

Pukul            : 09.00 WIB

Tempat        : SMP Saverius Sragen

Peserta       : Kaum Muda Katolik Se-Paroki Sragen

b.   Lomba Melukis & Mewarnai untuk Anak TK dan SD

Hari, tanggal  : Jumat, 16 Oktober 2009

Pukul               : 08.00 WIB s/d 10.00 WIB

Tempat           : Jl. Patimura sebelah Barat

Peserta          : 750 anak (Siswa-siswi TK Santa Anna,

SD Santo Fransiskus, SD Negeri 6,

SBI Kroyo Karangmalang & SD lain-lain)

c.   Minum Susu & Makan telur anak

Hari, tanggal  : Jumat, 16 Oktober 2009

Pukul               : 08.00 WIB s/d 10.00 WIB

Tempat           : Jl. Patimura Sragen sebelah Barat

Peserta          : 1000 anak & remaja

d.   Lomba Merangkai sayur dan menghias tumpeng (nasi kuning)

Hari, tanggal  : Jumat, 16 Oktober 2009

Pukul               : 08.00 WIB s/d 10.00 WIB

Tempat           : SMP Saverius Sragen

Peserta          : 265 remaja, terdiri dari siswa-siswi SMP Saverius Sragen,

SMP Negeri 1 Sragen, SMP Negeri 4 Sragen dll

e.   Aksi Melukis di kain panjang dengan tema ”Pangan”

Hari, tanggal  : Jumat, 16 Oktober 2009

Pukul               : 09.00 WIB

Tempat           : SMP Saverius Sragen

Peserta          : Siswa-siswi SMP Saverius Sragen,

SMP Negeri 4 Sragen dll

4. Tim Kerja Hiburan

Siteran untuk Hiburan Wedangan Patimura 2 dan Seminar Pangan

Menggunakan Paguyuban Sekar Sejati Sidoharjo, Sragen

Pelaksanaan    :
Hari, tanggal     : – Kamis, 15 Oktober 2009 pukul 19.00 WIB

– Jumat, 16 Oktober 2009 pukul 09.00 WIB

Tempat              : halaman Gereja SP. Maria di Fatima Sragen

5. Tim Kerja Dana

Mengusahakan dana dengan mencari donatur untuk pembiayaan Hari Pangan Sedunia  2009 di Sragen

6. Tim Kerja Konsumsi

Menyediakan konsumsi mulai dari Rapat Panitia HPS, Peserta Wedangan, Peserta stand pameran, peserta seminar, peserta lomba.

7. Tim Kerja Publikasi

–    Publikasi pemasangan Spanduk & Poster di Paroki-paroki Kevikepan Surakarta  dan tempat-tempat strategis di Kabupaten Sragen

–    Publikasi melalui Radio Buana Asri Sragen & TATV

–    Melalui Media Cetak : Majalah LENTERA dan media cetak lainnya

–    Publikasi internet dengan blog/situs khusus HPS Sragen (www.hpssragen.wordpress.com  dan juga undangan lewat Facebook)

8. Tim Kerja Umum / Humas

–    Menginformasikan segala kegiatan dan mengantar surat/undangan

–    Membantu Seksi perlengkapan dalam mempersiapkan kebutuhan HPS

9. Tim Kerja Perlengkapan

–    Mempersiapkan segala aneka perlengkapan mulai dari Meja, Kursi, Kajang, tratag dan peralatan lainnya untuk mendukung untuk Stand Pameran, Seminar, Aneka Lomba, Pameran hingga Misa Syukur.

–    Mengkoordinir Wilayah dan Lingkungan untuk pengumpulan hasil bumi sebagai dekorasi dan juga konsumsi untuk pesta umat.

10. Tim Kerja Akomodasi

–    Menangani penginapan & mengantar transportasi peserta stand pameran

Penginapan bertempat di rumah Ibu Suparman, Taman Asri

–    Transportasi / Mengantar segala keperluan peserta stand pameran HPS

11. Tim Kerja P3K

Membuka Poliklinik dengan membuat Jadwal piket petugas kesehatan selama pelaksanaan Hari Pangan Sedunia di Paroki Sragen

12. Tim Kerja Dokumentasi

–    Mendokumentasikan segala kegiatan dalam bentuk Foto dan Video (mulai dari Lomba Memasak Organik, Wedangan Patimura 2, Pameran, Seminar, Lomba Anak & Remaja hingga Misa Syukur – Krisma

13. Tim Kerja Dekorasi

Menata dan menghias aneka dekorasi Gereja, lokasi seminar dan stand pameran dengan tulisan aneka tulisan dekorasi,  spanduk dan  hiasan aneka hasil bumi (buah-buah, & sayuran).

Aneka sayuran,

14. Tim Kerja Keamanan  & Parkir

–    Berkoordinasi dan bekerjasama dengan petugas Kepolisian & Dinas Perhubungan untuk mengatur lalu lintas seputar lokasi HPS

–    Menata parkir kendaraan dan keamanan peserta Seminar, Pameran dan Misa Syukur-Krisma. Berhubung Jl. Patimura ditutup & dipakai untuk Stand Pameran maka parkir kendaraan selain di SMP Saverius dialihkan juga di sepanjang Jl.Rokan.

15. Tim Kerja Liturgi

–    Mempersiapkan liturgi dan petugas Misa Syukur & Krisma

–    Membagi dan menyiapkan buku panduan Misa Syukur – Krisma

–    Menyiapkan para calon Krisma 147 orang

16. Tim Kerja Disel & Listrik

Menyediakan & menjaga ketersediaan listrik dan lampu untuk mendukung pelaksanaan HPS mulai hari Kamis s/d Jumat  (baik listrik PLN, Genset maupun Disel)

17. Tim Kerja Sound System

Menyediakan & menata Sound System untuk mendukung pelaksanaan HPS mulai hari Kamis s/d Jumat

  1. Belum ada komentar.
  1. No trackbacks yet.

Tinggalkan komentar